TEROPONGPUBLIK.CO.ID <<<>>> Pemerintah Kota Bengkulu melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) menggelar Turnamen Tenis Meja Walikota Championship antar pelajar se-Kota Bengkulu. Kegiatan berlangsung di lantai dasar Mega Mall Bengkulu dan secara resmi dibuka oleh Wali Kota Bengkulu, Dedy Wahyudi, pada Kamis (30/10/2025).
Turut hadir dalam pembukaan acara tersebut Asisten II Setda Kota Bengkulu Sehmi, Kepala Dispora Sutapa, Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud), Ketua KONI Provinsi Bengkulu, Ketua Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Bengkulu, Plh Asisten Bidang Pembinaan Kejati Bengkulu Agus Salim Tampubolon, serta perwakilan dari Polresta dan Kejari Bengkulu.
Dalam sambutannya, Wali Kota Dedy Wahyudi menyampaikan apresiasinya terhadap penyelenggaraan turnamen tersebut. Ia menegaskan bahwa kegiatan semacam ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga sarana untuk mencari dan mengembangkan bibit atlet muda berbakat di Kota Bengkulu.
“Turnamen ini adalah upaya Pemkot Bengkulu untuk memperbanyak jam terbang bagi para pelajar yang memiliki minat di bidang olahraga, khususnya tenis meja. Seorang atlet harus sering berkompetisi agar kemampuannya terus terasah. Kami akan terus memberikan dukungan agar muncul bibit-bibit unggul sejak usia dini,” ujar Dedy.
Lebih lanjut, Dedy meminta agar Dispora berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dalam mencari potensi atlet muda di sekolah-sekolah. Ia menilai, bakat atletik bisa dilihat sejak usia sekolah dasar.
“Mulai dari kelas satu SD sudah terlihat bakat dan potensi anak-anak. Misalnya postur tubuh yang tegap dan tinggi bisa diarahkan ke cabang atletik atau olahraga lempar lembing. Ini harus digali sejak dini,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Dispora Kota Bengkulu, Sutapa, dalam laporannya menyampaikan bahwa jumlah peserta turnamen mencapai 105 orang yang berasal dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari SD, SMP, hingga SMA/SMK.
“Peserta tingkat SD sebanyak 38 orang, tingkat SMP 23 orang, dan SMA/SMK 43 orang. Kegiatan ini bertujuan untuk memasyarakatkan olahraga tenis meja, mencari calon atlet berbakat, serta mengembangkan potensi diri para pelajar,” jelas Sutapa.
Ia juga menambahkan bahwa seluruh pertandingan akan dinilai oleh dewan juri dari Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Bengkulu. Selain itu, Dispora juga tengah mempersiapkan atlet untuk menghadapi ajang *Pekan Olahraga Pelajar Nasional* (POPNAS) yang dijadwalkan berlangsung pada awal Desember mendatang.
“Dari Provinsi Bengkulu ada 112 atlet yang akan ikut POPNAS, dan 87 di antaranya merupakan atlet dari Kota Bengkulu. Ini menunjukkan bahwa Kota Bengkulu punya potensi besar dalam melahirkan atlet-atlet berprestasi,” ungkapnya.
Melalui kegiatan ini, Pemerintah Kota Bengkulu berharap dapat menumbuhkan semangat olahraga di kalangan pelajar sekaligus membentuk karakter sportivitas dan disiplin sejak dini. Turnamen ini juga menjadi wujud nyata dukungan pemerintah terhadap pembinaan olahraga pelajar yang berkelanjutan.
Pewartac : Amg
Editing : Adi Saputra